Berita

Peningkatan Kompetensi Bidang Kebudayaan, Dikbud Muba Laksanakan Pelatihan Film dan Teater

  Selasa, 14 Mei 2024     554
Peningkatan Kompetensi Bidang Kebudayaan, Dikbud Muba Laksanakan Pelatihan Film dan Teater

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Musi Banyuasin melalui bidang kebudayaan melaksanakan pelatihan film dan teater yang dilaksanakan di hotel  gambo Sekayu. selasa (14/05/2024).


Dalam laporan ketua pelaksana yang disampaikan oleh Kepala Bidang Kebudayaan Henri,S.Pd.,M.Si bahwa Acara ini diikuti oleh 50 peserta terdiri dari perwakilan komunitas film dan teater se-kabupaten Musi Banyuasin. Adapun narasumber yang hadir dari Direktorat Pembinaan Tenaga dan Lembaga Kebudayaan Agus Hermanto, S.Pd.,M.Hum yang merupakan ketua Tim Kerja Peningkatan Sertifikasi Tenaga Bidang Kesenian Tradisi, Sejarah dan Perfilman. Selain narasumber Nasional, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Musi Banyuasin juga mengundang kalangan profesional dibidangnya yakni Jimmy Pieter Padoma yang merupakan seorang dokumentaris, Film Maker dan Konten Kreator. Dibidang teater, materi disampaikan oleh Hasan,M.Sn yang merupakan dosen Seni Pertunjukan Universitas PGRI Palembang dan juga Ketua Dewan Kesenian Palembang. 


Acara pelatihan film dan teater ini dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan DR.Iskandar Syariyanto, M.H. Yang dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Musi Banyuasin Sukarni,S.Ag.,M.Si.


Dalam sambutannya, Kadisdikbud Kab.Muba  menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan upaya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Musi Banyuasin untuk ikut mengimplementasikan Undang-undang no.5 tahun 2017 tentang pemajuan kebudayaan. Dia berharap dengan diadakannya pelatihan film dan teater akan meningkatkan kualitas para pelaku budaya khususnya di bidang seni teater dan film yang ada di Kabupaten Musi Banyuasin,


“Terima kasih kepada peserta yang sudah bersedia hadir mengikuti kegiatan ini, dan harapan kami semoga para peserta dapat mengikuti kegiatan dengan baik sehingga dapat menyerap ilmu yang disampaikan oleh narasumber dan dapat mengaplikasikan ilmu yang didapat dengan membuat karya-karya baru di bidang film dan teater”. Ungkapnya.


Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah VI Kristianto Januardi, S.S, Ketua Forum Pemangku Adat Kabupaten Musi Banyuasin  Zainal Hasan, Ketua Dewan Kesenian Kabupaten Musi Banyuasin  dan para pamong budaya, Kabid dan Kasi di Lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Musi Banyuasin. 


Acara ini dijadwalkan berlangsung selama 2 (dua) hari dari tanggal 14 s.d 15 Mei 2024, dengan materi teori dan sekaligus praktek dalam bidang film dan teater, sehingga diharapkan para peserta mampu berkarya setelah kembali kedaerah masing-masing.

MUBA
Jl. Kol. Wahid Udin No.431, Serasan Jaya, Kec. Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan 30711
disdikbud@mubakab.go.id
(0714) 321412
  • Pengunjung :
  • Hari Ini 11
    Hit 50
    Total 73.091
    Total Hit 2.026.575
    Online 4
© Copyright 2023 - 2025 . Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Musi Banyuasin    
Powered by mt Delapan Enam Solution   D.E.S